Home » , » Kenali Rumus Volume Balok Beserta Contoh Soal dan Pembahasannya

Kenali Rumus Volume Balok Beserta Contoh Soal dan Pembahasannya

Posted by Droid Tech Media on Friday, July 19, 2019

Dalam dunia matematika, rumus yang dimiliki adalah sangat beragam dan banyak jenisnya. Masing-masing rumus memiliki kegunaan dan fungsinya sendiri. Sehingga kita tidak bisa asal menggunakan rumus untuk menyelesaikan permasalahan atau soal yang sedang kita kerjakan. Tidak semua rumus dapat digunakan pada semua soal.


Oleh karena itu, pemahaman akan masing-masing rumus dalam matematika menjadi sangat penting dan wajib dipelajari untuk menambah wawasan dan pengetahuan anda dalam belajar matematika.


Sehingga belajar matematika adalah sebenarnya bukan hal yang menakutkan, tetapi lebih kearah hal yang menyenangkan, jika cara belajar yang digunakan adalah menarik dan tidak membuat kita bosan belajar.



Rumus Volume Balok


 rumus yang dimiliki adalah sangat beragam dan banyak jenisnya Kenali Rumus Volume Balok Beserta Contoh Soal dan Pembahasannya


Salah satu rumus yang perlu kita pelajari dalam dunia matematika adalah rumus volume balok. Balok merupakan ukuran benda yang kotak namun memiliki ruang didalamnya.


Contoh dari benda yang berbentuk balok adalah kardus. Kardus memiliki panjang, tinggi, dan lebar pada masing-masing ukuran kardus. Sehingga dengan adanya tinggi kardus tadi, kardus akan memiliki ruang didalamnya. Dimana hal ini dapat dimanfaatkan untuk menyimpan sesuatu hal yang lain.


Untuk memudahkan bagaimana untuk mengukur volume kardus, maka akan lebih baik jika belajar mengenai rumus volume balok. Berikut merupakan pembahasan mengenai rumus volume balok:



Volume Balok = p x l x t


Keterangan:


P: panjang balok


L: lebar balok


T: tinggi balok



Setiap bentuk balok tentu akan memiliki ketiga komposisi diatas, sehingga dapat dihitung dengan mudah berapa volumenya. Hal ini dikarenakan setiap balok akan memiliki masing-masing fungsi sesuai dengan seberapa besar volume yang dimilikinya.


Balok memiliki spesifikasi yang sederhana jika dalam konteks bangun ruang. Balok tegolong bangun ruang yang tidak banyak memiliki komponen, sehingga masih mudah dalam memperhitungkan volumenya.


Tidak seperti bangun ruang lainnya yang memiliki banyak komponen dan terkadang susah dihitung. Hal ini tidak terjadi pada bangun ruang balok, karena komponen yang dimiliki untuk menghitung volume hanya terdapat tiga hal, yaitu panjang, lebar, dan tinggi. Sehingga akan lebih mudah dalam belajar dan memahami serta mengerjakan soal-soal yang terkait dengan bangun ruang balok.


Contoh Soal dan Pembahasannya


 rumus yang dimiliki adalah sangat beragam dan banyak jenisnya Kenali Rumus Volume Balok Beserta Contoh Soal dan Pembahasannya


Untuk memudahkan pemahaman mengenai rumus volume balok yang sudah dibahas, akan lebih mudahnya jika anda memahami soal-soal yang menjelaskan mengenai volume balok.


Hal ini akan lebih mempermudah anda dalam belajar mengenai volume balok. Berikut merupakan beberapa contoh soal dan pembahasan dari rumus volume balok.




  1. Kemarin andi baru saja membeli lemari es pada salah satu toko peralatan elektronik di daerah Kalisari. Setelah andi membeli barang tersebut, andi pulang dan menunggu barang datang. Andi mendapatkan barang pembeliannya datang dengan kardus yang sangat besar. Ukuran kardus tersebut memiliki tinggi sebesar 150 cm, lebar sebesar 50 cm dan panjang sebesar 50 cm. Andi ingin mengetahui volume dari ukuran kardus tersebut.


Jawaban:


Diketahui bahwa p: 50 cm, l: 50 cm, dan t: 150 cm.


Sehingga, volume dari kardus tersebut adalah p x l x t = 50 x 50 x 150 = 375000 cm3



  1. Ibu akan mengadakan hajatan pengajian di rumah. Stok persediaan air mineral gelas sudah habis. Ibu membutuhkan beberapa kardus air mineral untuk mempersiapkan hajatan. Ibu membutuhkan sekitar 5 dus air mineral. Masing-masing dus memiliki tinggi sebesar 20 cm, lebar sebesar 30 cm dan panjang sebesar 40 cm. Berapa volume masing-masing kardus, dan total volume seluruh kardus yang dimiliki oleh ibu?


Jawaban:


Diketahui bahwa p: 40 cm, l: 30 cm, dan t: 20 cm.


Sehingga, volume dari 1 buah kardus tersebut adalah p x l x t = 40 x 30 x 20 = 24000 cm3


Jika ibu memiliki 5 dus air mineral, maka volume total semua kardus air mineral yang dimiliki ibu adalah 5 x volume 1 kardus = 5 x  24000 = 120000 cm3.



  1. Roni memiliki sebuah kotak barang yang bervolume sebesar 420 cm2. Kotak tersebut akan digunakan roni untuk membungkus kado yang akan diberikan kepada Leo. Dimana, besok adalah hari ulang tahun Leo. Roni menginginkan sebuah barang yang disukai leo, namun roni harus memastikan berapa detil ukuran dari kotak yang dimilikinya. Jika kotak tersebut memiliki panjang sebesar 12 cm, dan lebar sebesar 5 cm. Maka berapa tinggi dari kotak barang tersebut?


Jawaban:


Diketahui bahwa p: 12 cm, l: 5 cm, dan v: 420 cm3.


Sehingga, untuk mengetahui tinggi kotak cara menghitungnya adalah


V = p x l x t


420 = 12 x 5 x t


t = 420 / (12 x 5)


t = 420 / 60


t = 7 cm


jadi tinggi kotak barang yang dimiliki oleh roni adalah sebesar 7 cm.



  1. Mona baru saja membeli satu set peralatan dapus. Pembeliannya dilakukan pada satu toko yang sama, sehingga barang-barang yang dibeli oleh mona dimasukkan kedalam kardus besar untuk dapat dibawa pulang dengan mudah. Spesifikasi ukuran kardus yang diterima mona adalah memiliki tinggi sebesar 30 cm, lebar sebesar 30 cm dan panjang sebesar 50 cm. Berapa volume dari kardus yang diterima oleh mona?


Jawaban:


Diketahui bahwa p: 30 cm, l: 30 cm, dan t: 50 cm.


Sehingga, volume dari 1 buah kardus tersebut adalah p x l x t = 30 x 30 x 50 = 45000 cm3


Jadi, volume kardus yang diterima oleh mona adalah sebesar 45000 cm3



Dengan adanya informasi mengenai rumus volume balok, dan dilengkapi dengan contoh soal dan pembahasan, akan lebih mempermudah kita dalam belajar. Sehingga belajar rumus matematika akan menjadi lebih menyenangkan karena tidak hanya teori yang dipelajari, namun juga lengkap dengan pembahasan contoh soalnya.


Mempelajari matematika yang memiliki rumus menjadikan anda dapat berlatih dengan mudah dan menyenangkan. Dengan adanya hal ini anda dapat menantang diri sendiri untuk mempu mengerjakan soal-soal dengan mudah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.




Sumber https://indoint.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}