Home » » 5 Buah yang Bisa Meredakan Nyeri Asam Urat (No. 4 Sering Dimakan)

5 Buah yang Bisa Meredakan Nyeri Asam Urat (No. 4 Sering Dimakan)

Posted by Droid Tech Media on Monday, July 8, 2019

apel-doktersehat

DokterSehat.Com– Asam urat bisa membuat persendian terasa sangat nyeri. Bahkan, jika sampai membengkak, kita bisa merasakan sensasi panas dan kaku. Banyak orang yang mengaku kesulitan untuk melakukan aktivitas dengan normal jika sampai gejala dari penyakit ini datang.

Buah pereda nyeri asam urat

Penyakit asam urat tidak bisa disembuhkan. Bukan berarti penderitanya hanya bisa pasrah dengan merasakan serangan dari penyakit ini hingga kesulitan untuk melakukan aktivitas harian. Demi menjaga kadar asam urat tetap normal, pakar kesehatan menyarankan untuk mengubah gaya hidup.

Pakar kesehatan juga menyarankan penderita asam urat untuk memperbanyak asupan buah-buahan sehat yang bisa membantu menurunkan sensasi nyeri asam urat. Selain itu, buah-buahan ini juga dipercaya dapat mencegah datangnya serangan dari penyakit ini.

Ini beberapa buah pereda nyeri asam urat beserta manfaatnya:

  1. Jeruk nipis

Jeruk nipis lebih dikenal sebagai buah yang nikmat untuk dijadikan minuman atau dijadikan tambahan makanan tertentu. Padahal, dalam realitanya buah ini bisa memberikan manfaat kesehatan yang jauh lebih besar. Sebagai contoh, kandungan vitamin C di dalamnya akan meningkatkan kekuatan sistem imun tubuh dan membuat kulit menjadi semakin sehat.

Kandungan jeruk nipis yang kaya akan vitamin C, asam sitrat, dan antioksidan bisa melawan peradangan, termasuk yang disebabkan oleh serangan asam urat. Jika dikonsumsi secara teratur, rasa nyeri akibat serangan penyakit ini pun bisa diatasi dengan efektif.

Pakar kesehatan menyarankan kita untuk mengonsumsi air perasan jeruk nipis hangat setiap pagi atau sebelum tidur demi mendapatkan manfaat kesehatannya dengan maksimal.

  1. Apel

Salah satu buah yang paling baik bagi kesehatan tubuh ini ternyata juga sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh penderita asam urat. Hal ini disebabkan oleh kemampuannya dalam meningkatkan laju metabolisme sekaligus membantu peluruhan kelebihan zat asam urat di dalam darah. Hal ini berarti, risiko terkena serangan asam urat akan menurun dengan signifikan.

Kandungan antioksidan di dalam apel yang tinggi juga akan mampu mengatasi peradangan dan gejala nyeri yang disebabkan oleh masalah kesehatan ini.

  1. Stroberi

Buah dengan kombinasi rasa manis dan asam yang menyegarkan ini ternyata juga sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh penderita asam urat. Hal ini disebabkan oleh adanya kandungan antioksidan dan anti peradangan yang cukup tinggi di dalamnya. Kandungan inilah yang akhirnya bisa membantu menurunkan rasa nyeri yang disebabkan oleh serangan asam urat.

Buah dari keluarga berry lainnya seperti blueberry dan raspberry juga sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi penderita asam urat jika ingin mengatasi nyeri akibat serangan asam urat.

  1. Pisang

Buah yang bisa mengenyangkan perut dan melancarkan pencernaan ini juga bisa membantu mengatasi peradangan yang disebabkan oleh serangan asam urat. Hal ini disebabkan oleh kandungan kalium di dalamnya yang cukup tinggi. Kandungan inilah yang bisa membantu peradangan dan sensasi nyeri akibat penyakit ini.

  1. Buah delima

Buah dengan warna merah ini juga bisa membantu meredakan nyeri akibat asam urat lho. Hal ini disebabkan oleh tingginya kandungan antioksidan dan antiinflamasi di dalamnya. Selain dikonsumsi secara langsung, buah delima juga bisa dijadikan jus yang nikmat.

Apabila rasa nyeri sudah sangat mengganggu, sebaiknya meminta bantuan dokter agar bisa mendapatkan obat untuk mengatasi serangan asam urat demi bisa beraktivitas dengan normal kembali.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}