Home » » 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit

10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit

Posted by Droid Tech Media on Sunday, May 19, 2019


Destinasi Wisata di Sapporo – Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang, Sapporo mungkin bisa jadi destinasi wisata yang cocok. Kota Sapporo sendiri merupakan ibukota dari prefektur Hokkaido dan merupakan salah satu kota terbesar di Jepang.





Objek wisata Sapporo membuat kota ini kerap menjadi tujuan wisata, khususnya pada musim dingin. Selain pernah menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Dingin pada 1972, setiap tahunnya di Sapporo diadakan Snow Festival yang tentunya menjadi daya tarik wisata Sapporo kala musim dingin tiba.





Untuk melengkapi rencana perjalanan liburan ke Sapporo, cek rekomendasi tujuan wisata kota Sapporo terbaik berikut:





Baca juga: 16 Pilihan Tujuan Wisata Kota Tokyo Terbaik untuk Para Traveler





Rekomendasi Objek Wisata di Sapporo





1. Pasar Nijo





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Sapporo Travel




Berada di pusat kota Sapporo, Pasar Nijo merupakan pasar yang menjual berbagai bahan makanan khas Hokkaido. Berkunjung ke Hokkaido, Pasar Nijo bisa menjadi destinasi wisata kuliner di Sapporo khususnya untuk Toppers pecinta kuliner seafood. Tak hanya menjual berbagai bahan mentah seafood yang segar, Toppers bisa menemukan berbagai restoran yang menjual berbagai olahan seafood segar dengan bumbu masak khas Hokkaido yang lezat, lho.





2. Odori Park





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Japan Guide




Untuk Toppers yang berkunjung ke Sapporo untuk meyaksikan keseruan Snow Festival, kamu bisa mengunjungi Odori Park setiap bulan Februari. Pada saat Snow Festival, berbagai seniman akan berkumpul untuk membuat patung es yang sangat indah.





Tak hanya itu, dari objek wisata Saporro satu ini Toppers juga bisa melihat Sapporo TV Tower, salah satu bangunan landmark dari kota Saporro.





3. Gunung Moiwa





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Sapporo Travel




Destinasi wisata di Sapporo terbaik selanjutnya adalag Gunung Moiwa. Dari ketinggian objek wisata Saporro satu ini, Toppers bisa memandang keindahan kota Sapporo. Selain panoramanya yang indah, gunung Moiwa juga populer akan Ski Resort yang berada di bagian tenggara lembah gunung. Jika musim dingin tiba, maka para penggemar ski akan ramai mengunjungi Moiwa untuk bermain ski.





4. Museum Bir Sapporo





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Japan Guide




Selain terkenal sebagai destinasi wisata musim dingin, Sapporo juga terkenal sebagai salah satu kota penghasil Bir. Tak heran jika sebuah museum khusus dibangun untuk Toppers yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai industri bir di Sapporo.





Tak hanya melihat berbagai macam jenis bir, di dalam objek wisata Sapporo ini juga terdapat restaurant yang menyuguhkan berbagai jenis makanan yang sangat lezat disantap sembari minum bir.





5. Sapporo Snow Festival





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Metropolis Magazine




Daya tarik wisata di Sapporo memang akan lebih terasa takkala musim dingin tiba, tepatnya menjelang bulan Februari dimana Sapporo Snow Festival diselenggarakan. Seperti yang telah disebut di awal, salah satu titik dimana Sapporo Snow Festival diselenggarakan adalah di Odori Park. Namun, selain di Odori Park, Toppers juga bisa menemukan pertunjukan salju di Susukino dan juga Tsu Dome.





Tak hanya berbagai patung dan karya seni dari es dan salju, berbagai aktivitas seru untuk keluarga seperti seluncuran salju hingga rafting salju bisa Toppers lakukan selama festival ini berlangsung.





Baca juga: 12 Rekomendasi Destinasi Liburan Akhir Tahun Terbaik





6. Taman Moerenuma





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Navitime




Jika pada umumnya taman menyuguhkan pemandangan alam yang asri, objek wisata Sapporo selanjutnya ini justru akan menawarkan panorama yang sedikit berbeda. Dirancang oleh seniman Isamu Noguchi, Taman Moerenuma memadupadankan keindahan alam dengan karya seni modern.





Singgah ke tempat wisata di Sapporo satu ini, Toppers bisa menikmati keindahan karya seni modern yang ditata begitu harmonis dengan lingkungan alam sekitar. Kawasan taman yang luas juga menjadikan objek wisata Sapporo satu ini sangat cocok dijadikan tempat untuk bersepeda.





7. Yagai Sapporo Art Museum





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Skipps




Selain di Taman Moerenuma, ada objek wisata di Sapporo lainnya yang juga pas untuk Toppers yang menyukai dunia seni, yakni Yagai Sapporo Art Museum. Meskipun bernama museum, sama halnya seperti taman Moerenuma, semua karya seni modern di objek wisata Sapporo ini ditata harmonis di alam terbuka.





Tak hanya bisa berburu foto untuk yang menyukai fotografi, destinasi wisata Sapporo ini juga mampu memberikanmu suasana dan atmosfer yang menyegarkan.





8. Historic Village of Hokkaido





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Happy Jappy




Destinasi wisata di Sapporo selanjutnya ini cocok untuk Toppers yang ingin melihat Hokkaido di masa lampau. Historic Village of Hokkaido adalah objek wisata bersejarah di Sapporo dimana kamu bisa menemukan rangkaian bangunan-bangunan bersejarah peninggalan di abad ke-19 hingga ke-20.





Untuk Toppers yang ingin mendapatkan pemandangan yang lebih eksotis, mengunjungi tempat wisata Sapporo ini ketika seluruh desa tengah tertutup salju bisa memberikan pengalaman tersendiri yang lebih berkesan.





9. Curb Market





Selain Pasar Nijo, ada destinasi wisata kuliner seafood di Sapporo lainnya yang bisa Toppers kunjungi yaitu Curb Market. Destinasi wisata Sapporo yang telah populer di mancanegera ini menawarkan ragam produk laut yang bisa Toppers beli dan langsung diolah menjadi ragam kuliner seafood yang lezat.





10. Kuil Hokkaido





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Sumber gambar: Hokkaido Guide




Rekomendasi tujuan wisata di Sapporo terakhir adalah Kuil Hokkaido, sebuah kuil Shinto yang berdiri sejak 1871. Setiap di pertengahan tahun tepatnya 14-16 Juni, diadakan festival kuil Hokkaido dimana ratusan orang akan hadir ke Kuil untuk mengikuti parade Mikoshi. Pada saat musim semi tiba juga di kawasan kompleks kuil ini bermekaran bunga sakura yang indah.





Baca juga: 32 Tempat Liburan di Jepang Terbaik yang Wajib Kamu Kunjungi!





Bagaimana? Sudah temukan destinasi wisata di Sapporo mana yang ingin Toppers jelajahi saat berlibur ke Hokkaido? Agar perjalanan liburan ke Sapporo lebih maksimal, persiapkan liburanmu dengan lebih praktis menggunakan aplikasi Tokopedia. Mulai dari berbagai perlengkapan traveling hingga pesan tiket pesawat, bisa Toppers lakukan dengan mudah secara online di Tokopedia!





 Jika Toppers berencana untuk melakukan liburan akhir tahun ke Jepang 10 Tujuan Wisata Kota Sapporo Favorit
Temukan berbagai penawaran menarik tiket pesawat untuk traveling yang lebih praktis!


Sumber https://dennypedia.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}