Home » » 10 Manfaat Kurma untuk Ibu Hamil (No. 6 Keinginan Banyak Wanita)

10 Manfaat Kurma untuk Ibu Hamil (No. 6 Keinginan Banyak Wanita)

Posted by Droid Tech Media on Wednesday, March 20, 2019

manfaat-kurma-untuk-ibu-hamil-doktersehat
Photo Credit: Flickr.com/rcakewalk

DokterSehat.Com – Konsumsi buah saat hamil adalah sesutu yang penting bagi tumbuh kembang janin di dalam kandungan. Salah satu buah yang baik dikonsumsi saat hamil adalah kurma karena buah ini mengandung kalium, magnesium, dan mangan. Lantas, apa saja manfaat kurma untuk ibu hamil?

Manfaat Kurma untuk Ibu Hamil

Sejumlah penelitian mengungkapkan, manfaat kurma bagi ibu hamil yang bisa dirasakan adalah lebih jarang menggunakan induksi saat persalinan. Khasiat kurma untuk ibu hamil lainnya adalah mengurangi mual, mencegah anemia, dan mengontrol gula darah. Namun temuan ini memerlukan penelitian lanjutan.

Berikut adalah beberapa manfaat kurma untuk ibu hamil lainnya, di antaranya:

1. Mempercepat kontraksi

Manfaat kurma untuk ibu hamil yang mendekati waktu persalinan adalah merangsang kontraksi. Kurma dapat memicu produksi hormon oksitosin dalam tubuh yang kemudian mempermudah proses persalinan.

Sebuah penelitian mengungkapkan, ibu hamil yang rutin mengonsumsi buah kurma pada akhir masa kehamilannya membutuhkan oksitosin yang lebih rendah daripada kelompok yang tidak rutin mengonsumsi kurma.

Pada beberapa kasus persalinan yang lama, misalnya diakibatkan karena fase laten yang berlangsung panjang, suntikan oksitosin diperlukan untuk menginduksi kontraksi rahim.

2. Membantu proses bukaan

Persalinan normal baru akan terjadi ketika seluruh pembukaan dikatakan lengkap. Pada beberapa kasus, jarak dari bukaan 1 ke bukaan 2 umumnya memakan waktu lama. Sebuah penelitian mengungkapkan, manfaat kurma untuk ibu hamil tua adalah membantu pembukaan yang lebih cepat ketika akan melahirkan.

3. Mencegah ketuban pecah dini

Istilah ketuban pecah dini adalah istilah yang digunakan untuk wanita hamil yang mengalami pecah ketuban sebelum waktunya melahirkan. Kondisi ketuban pecah dini dapat meningkatkan risiko korioamnionitis atau infeksi pada cairan ketuban.

Setelah ketuban pecah, bakteri akan lebih mudah masuk ke cairan ketuban sehingga dapat membahayakan ibu dan janin. Dengan mengonsumsi kurma, ibu hamil akan memiliki selaput kertuban yang lebih mudah dan kuat sehingga tidak mudah pecah sebelum waktu persalinan tiba.

Sebuah penelitian mengungkapkan, ibu hamil yang mengonsumsi kurma secara rutin pada minggu-minggu terakhir sebelum persalinan, lebih jarang mengalami selaput ketuban pecah sebelum persalinan.

4. Membantu pemulihan pascapersalinan

Manfaat kurma untuk ibu hamil tidak hanya berguna ketika proses persalinan, namun manfaat yang bisa didapatkan adalah membantu pemulihan setelah melahirkan. Karena kurma membantu menghasilkan oksitosin, hal itu dapat membantu proses penghentian darah serta pemulihan fungsi rahim. Selain itu, kurma membantu menghasilkan hormon oksitosin yang dapat membantu proses menghentikan perdarahan serta pemulihan fungsi rahim.

5. Mencegah anemia

Manfaat kurma untuk ibu hamil berikutnya adalah kemampuannya mencegah anemia. Zat besi yang terkandung di dalamnya dibutuhkan untuk mengatasi anemia. Zat besi menjaga hemoglobin di tubuh dan memperkuat kekebalan janin dan ibu.

6. Persalinan normal lebih tinggi

Bagi Anda yang ingin melahirkan secara normal, salah satu asupan yang bisa Anda konsumsi adalah kurma. Sebuah penelitian mengungkapkan, manfaat kurma untuk ibu hamil adalah menjalani persalinan normal. Sedangkan mereka yang tidak rutin mengonsumsi kurma, peluang melahirkan normal lebih rendah.

7. Menghindari konstipasi

Selain karena kandungan seratnya yang berguna untuk menjaga sistem pencernaan bekerja dengan baik, manfaat kurma untuk ibu hamil adalah mengatasi konstipasi akibat dari kehamilan. Selain itu, kurma juga bisa membuat perut merasa kenyang, menjaga berat badan ideal dan mengurangi tingkat kolesterol.

8. Memberi energi tambahan

Memasuki masa kehamilan, tubuh seorang wanita akan membutuhkan lebih banyak energi dibanding biasanya. Konsumsi satu cangkir setiap hari bisa memenuhi kebutuhan gula tanpa menambah kalori.

9. Menyediakan vitamin K untuk janin

Vitamin K tidak hanya berguna untuk menghentikan perdarahan, namun juga dapat membantu kesehatan tulang janin. Usai persalinan, bila ibu melanjutkan mengonsumsi kurma, buah ini dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin K ketika bayi menyusui.

10. Menjaga keseimbangan air dan garam

Kandungan potasium pada kurma adalah sesuatu yang penting karena bisa membantu memenuhi gizi ibu hamil dengan menjaga keseimbangan air dan garam dalam tubuh. Kekurangan mineral ini bisa memicu masalah yang berhubungan dengan ginjal.

Nah, itulah manfaat kurma untuk ibu hamil yang bisa Anda dapatkan. Perlu diketahui, bahwa khasiat kurma seperti yang dijelaskan di atas masih membutuhkan penelitian lanjutan. Ibu hamil dengan kondisi khusus, sebaiknya perlu konsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi kurma.


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}