Perangkat iPhone memang dikenal memiliki kamera yang mumpuni. Meskipun sudah banyak produsen smartphone lain yang membekali smartphone mereka dengan kamera yang diklaim lebih baik dari iPhone, namun tetap saja banyak pihak yang lebih suka menggunakan iPhone.
Kali ini Apple ingin menunjukkan bahwa kamera iPhone bisa digunakan untuk menghasilkan karya terbaik. Salah satunya adalah video dari Apple yang berjudul “Full Circle” ini.
Video tersebut ternyata direkam dengan menggunakan iPhone XR saja. Sebagaimana yang kita ketahui, iPhone XR bukanlah iPhone dengan kamera terbaik. Kamera iPhone terbaik saat ini adalah kamera iPhone XS Max.
Meskipun begitu, bukan berarti kamera iPhone XR jelek. Berikut ini adalah cuplikan behind the scene dari proses perekaman video “Full Circle” ini.
Membuat video seperti ini tentu tak mudah. Dibutuhkan banyak kamera untuk mengambil gambar dari berbagai sudut. Selain itu, berbagai peralatan penunjang lain serta tim kreatif yang memadai juga merupakan hal yang tak boleh dilupakan.
Bagaimana? Kamu tertarik menghasilkan karya seperti ini juga?
via Apple on YouTube
Sumber https://indoint.com/
0 comments:
Post a Comment