Home » , » Tips Mengenalkan Melatih Anak Menabung Sejak Dini

Tips Mengenalkan Melatih Anak Menabung Sejak Dini

Posted by Droid Tech Media on Thursday, July 25, 2019


Mengajarkan suatu hal yang bermanfaat bagi kehidupan anak kelak merupakan salah satu kewajiban sebagai orang tua, salah satunya adalah menabung. Untuk itu, Bunda bisa melakukan beberapa cara untuk melatih anak menabung sejak dini.










Tips Melatih Anak Menabung – Beberapa hal bisa dilakukan si kecil sejak dini yang nantinya kan bermanfaat di saat ia beranjak dewasa, termasuk dalam mengatur keuangan.





Memperkenalkan uang kepada sang anak dan juga mengajarkannya bagaimana cara menggunakan serta mengelolanya dengan baik merupakan salah satu cara orang tua untuk mendidik anak. Dengan mengajarkan hal ini, anak akan mengerti dengan sendirinya hal-hal apa saja yang diperbolehkan dan juga tidak diperbolehkan dalam hal mengatur keuangan.





Dengan memperkenalkan cara mengatur keuangan sejak dini akan membuat anak menjadi lebih bijak dalam mengatur dan mengambil beberapa keputusan dalam mengelola uang. Salah satu hal yang wajib Bunda terapkan pada sang anak adalah dengan cara memberikannya kegiatan menabung. Hal ini bertujuan agar anak memahami kegiatan menabung sejak dini dan terbiasa hingga dewasa.





BACA JUGA: 10 Tips Diet Pasca Melahirkan untuk Bunda





Agar Bunda lebih mudah memperkenalkan kegiatan menabung pada anak dan juga cara mengetahui cara mana yang tepat, Bunda bisa simak tips mengenalkan dan melatih anak menabung sejak dini, berikut:





Tips Melatih Anak Menabung Sejak Dini





1. Memperkenalkan Uang Sejak Dini





Pada usia anak yang masih tergolong kecil, belajar menghitung adalah hal yang wajib untuk dilakukan. Ketika ia sudah bisa menghitung dan mulai menunjukkan ketertarikan, di saat ini lah Bunda bisa memberikannya penjelasan mengenai uang.





Mulai dari bagaimana bentuk uang, nilai uang, dan juga fungsi dari uang itu sendiri secara sederhana.





2. Berikan Pemahaman Tentang Kebutuhan, Keinginan, dan Harapan





Adanya pengetahuan mengenai perbedaan dari kebutuhan, keinginan, serta harapan, tentunya dapat mempermudah anak dalam memahami fungsi dari uang.





Anak akan lebih bijak dan memahami bagaimana cara mempergunakan uang yang tepat dan bijak.





3. Perkenalkan Fungsi Uang





Memperkenalkan fungsi uang bisa dilakukan dengan bertambahnya usia anak. Di masa tersebut, minat anak akan suatu hal juga akan lebih terlihat dan bertambah besar. Bunda bisa memulai dengan mengenalkan fungsi-fungsi dasar dari uang. Dimulai dari memberikan gambaran dan juga contoh sederhana saat menggunakan uang, seperti membeli buah di pasar.





4. Berikan Pengertian Perbedaan Belanja dan Menabung





Pada waktunya, anak pasti akan memiliki minat akan barang yang diinginkan. Munculnya keinginan untuk membeli bisa jadi cara Bunda untuk memberikan penjelasan mengenai manfaat dari menabung. Memberikan penjelasan bahwa barang yang diinginkan bisa didapatkan dengan cara menabung.





Berikan juga penjelasan kepada anak jika uang tabungan yang digunakan terus-menerus, lama kelamaan akan habis jika dibelanjakan semuanya. Dengan melakukan hal ini, anak menjadi memiliki pertimbangan setiap ingin mengeluarkan uang dan lebih memilih untuk menyimpan serta menabung uang yang dimilikinya.





5. Berikan Anak Jatah Uang Bulanan





Membiasakan anak sejak dini untuk mengatur pola keuangannya sendiri juga dapat melatihnya terbiasa untuk menabung. Bunda bisa memberikan jatah uang bulanan untuk jajan si kecil. Dengan jumlah uang yang cukup tak berlebihan, anak akan cenderung belajar bagaimana cara untuk menghemat uang yang dimiliki.





Jangan lupa berikan penghargaan jika ia berhasil menyisihkan uang yang diberikan untuk ditabung.





6. Bawa Anak ke Bank dan Biarkannya Membuka Rekening Baru Sendiri





Jika usia anak sudah mencukupi, Bunda bisa lakukan hal ini. Usia anak yang sudah dikatakan cukup bisa dibilang sekitar umur 8 hingga 10 tahun.





Bunda bisa ajak sang anak untuk ikut pergi ke bank dan kenalkannya tabungan sejak dini. Hal ini dapat menimbulkan minat tersendiri bagi si kecil untuk menabung dan membuka rekening sendiri.





BACA JUGA: 10 Tips Hindarkan Anak Dari Kecanduan Bermain Gadget





7. Ajarkan Kebiasaan Mencatat Pengeluaran





Mengatur keuangan secara teratur dan rapih sangat penting dilakukan dan diajarkan kepada sang anak. Salah satu caranya adalah dengan membuat catatan secara rutin tentang pengeluaran dan pemasukan uang.





Bunda bisa ajarkannya untuk melakukan kegiatan ini secara rutin dan disiplin. Sehingga ua tahu betul uang yang dimiliki digunakan untuk apa saja.





8. Berikan Anak Kesempatan dalam Memilih





Berikanlah kesempatan kepada anak untuk memilih keputusan yang tepat dalam membeli sesuatu. Jangan melarang dan juga menganjurkan anak untuk membeli semua yang diinginkan. Ajarkan lah anak untuk terbiasa dalam memilih saat membeli sesuatu. Sehingga, ia akan lebih bijak dalam mengeluarkan uang untuk barang yang ia nilai penting.





9. Ajarkan Anak Lebih Pintar dalam Memilih Sebuah Produk





Banyak sekali iklan yang bermunculan di media. Bunda bisa manfaatkan hal tersebut untuk mengajarkan si kecil apa saja barang yang sekiranya dibutuhkan, bukan diinginkan. Bunda juga bisa tunjukkan iklan mana yang berlebihan sehingga membuatnya bisa membedakan produk mana yang seharusnya ia beli atau tidak.





10. Berikan Pengertian Atas Risiko Meminjam Uang





Jangan lupa untuk selalu mengingatkan anak bahwa meminjam uang bukanlah hal yang baik dan patut untuk ditiru. Berikan pengertian sederhana kepadanya agar tidak lakukan hal tersebut.





Hal ini akan membiasakan anak untuk disiplin dan membuatnya tidak ingin meminjam uang. Jika terpaksa meminjam, anak cenderung ingin untuk segera mengembalikannya tepat waktu.





11. Perkenalkan Kartu Kredit





Memperkenalkan kartu kredit pada anak bukan berarti mengajarkannya dan membiarkannya untuk menggunakan kartu kredit. Melainkan Bunda harus menjelaskan kelebihan, kekurangan, dan cara kerja dari kartu kredit itu sendiri. Dengan begitu, anak akan memahami bahwa penggunaan kartu kredit termasuk juga seperti hutang.





12. Berikan Aturan Ketat dalam Penggunaan Kartu Kredit





Cara ini bisa dilakukan jika anak sudah memasuki usia remaja. Kondisi yang membuat anak mengharuskan untuk menggunakan kartu kredit demi keadaan mendesak atau kebutuhan pribadi.





Bunda bisa berikannya aturan ketat agar anak tidak sembarangan dalam menggunakan kartu kredit untuk beli segala yang diinginkannya.





BACA JUGA: 5 Cara Mengatasi Perut Bayi yang Kembung





Nah, kini Bunda sudah tahu kan apa saja tips dalam mengenalkan dan melatih anak untuk menabung sejak dini? Dengan lakukan hal-hal di atas, buat anak menjadi lebih memahami dan menghargai arti dari uang. Bunda bisa lakukan dengan cara yang menyenangkan tanpa berikan rasa pemaksaan atau menakut-nakutinya.





Mengajarkan suatu hal yang bermanfaat bagi kehidupan anak kelak merupakan salah satu kewaj Tips Mengenalkan  Melatih Anak Menabung Sejak Dini
Temukan semua kebutuhan ibu dan anak terlengkap dengan harga termurah di sini!


Sumber https://dennypedia.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}