Aplikasi BRI Mobile-Tidak mau ketinggalan dengan jajaran bank yang lain, BRI meluncurkan aplikasi BRI Mobile. Aplikasi ini adalah aplikasi resmi yang ditujukan untuk mempermudah nasabah BRI dalam bertransaksi melalui ponsel genggam tanpa harus pergi ke bank. Seperti yang diketahui, perkembangan teknologi telah terjadi sangat pesat. Banyak hal yang bisa dilakukan melalui teknologi, dan salah satunya adalah transaksi yang terkait dengan bank. Maka dari itu, tidak heran jika kini sudah banyak bank yang memberikan layanan internet banking atau mobile banking.
Dengan kemudahan ini, diharapkan semakin banyak lagi yang tertarik untuk mulai bertransaksi dengan BRI. Aplikasi seperti ini memang cocok sekali bagi Anda yang banyak melakukan transaksi seperti transfer dan sejenisnya. Tentunya, nasabah yang sudah memiliki aplikasi tersebut tidak perlu lagi meluangkan waktunya keluar menuju ATM atau bank. Sebuah aplikasi seperti ini memang cocok bagi Anda yang memiliki mobilitas tinggi. Dengan banyaknya keunggulan yang ditawarkan, tidak ada salahnya untuk mengunduh dan menginstall aplikasi ini dari sekarang. Untuk mendaftarkannya, simaklah penjelasan lebih lanjut di bawah ini.
Layanan, Cara Aktivasi, dan Menggunakan Aplikasi BRI Mobile
Dengan adanya kemudahan ini, diharapkan bisa memberi kenyamanan lebih kepada para nasabah bank. Lebih lanjut, aplikasi ini bisa diunduh dengan mudah bagi para pengguna HP Android. Anda hanya perlu mengunjungi Google PlayStore dan mengetik ‘BRI Mobile’. Aplikasi yang dimaksud akan muncul di daftar pencarian. Langkah selanjutnya sama saja seperti saat Anda mengunduh aplikasi lainnya di HP Android. Kini, Anda pun sudah memiliki aplikasinya.
Sebelum mengetahui lebih banyak bagaimana cara mengaktivasi akun, mari kenali lebih dahulu sejumlah layanan yang disediakan. Tentunya, layanan mobile banking memberikan sejumlah layanan yang bisa menunjang para penggunanya agar dapat bertransaksi lebih nyaman. Dengan tujuan tersebut, sejumlah layanan ini bisa ditemui dalam aplikasi yang baru saja diluncurkan secara resmi.
- Mobile banking
Mobile banking menyediakan sejumlah layanan yang umum ditemukan pada aplikasi mobile banking lainnya. Para pengguna bisa melakukan berbagai macam transaksi melalui layanan yang satu ini. Saat membukanya, terdapat pilihan info, transfer, isi ulang, pembayaran, pembelian, dan juga pelayanan nasabah.
Seperti yang terlihat, Anda bisa mengetahui jumlah saldo yang ada di rekening dan juga transfer ke sesama nasabah BRI atau ke bank lain. Isi ulang pulsa pasca-bayar dan juga pra-bayar pun bisa dilakukan dengan mudah jika Anda memiliki aplikasi ini. Sebagai tambahan, registrasi internet banking pun bisa dilakukan dari sini.
- Internet banking
Mari menilik apa yang ada di layanan internet banking. Menu yang ada di layanan tersebut mencakup aktivasi internet banking mobile dan mToken. Jika Anda memutuskan untuk melakukan aktivasi melalui aplikasi, hal tersebut bisa dilakukan dengan cepat dan mudah.
Saat menu mToken dipilih, terdapat pilihan untuk mengganti password dan email, download internet banking mobile, serta mengaktivasi mToken. Sedangkan menu internet banking mobile bisa digunakan bagi Anda yang telah terdaftar untuk menggunakan internet banking, telah registrasi dan telah aktivasi layanan mToken.
- Info BRI
Dalam menu info BRI, terdapat layanan untuk menemukan ATM terdekat, merchant ePay, dan juga kantor cabang. Sebagai tambahan, diberikan pula petunjuk untuk mendaftar internet banking dan mobile banking.
- E-registration
Dari namanya, para nasabah yang belum memiliki rekening bisa mengajukan untuk membuat rekening dari aplikasi BRI Mobile. Banyak hal yang bisa dilakukan nantinya seperti mengajukan aplikasi transaksi penarikan dan penyetoran, transfer sesama bank atau antarbank, registrasi CMS, informasi kurs, serta mengajukan pinjaman.
- Call BRI
Untuk Anda yang ingin menghubungi pihak BRI melalui saluran telepon atau media sosial, layanan call BRI bisa sangat membantu.
Layanan yang telah disebutkan di atas merupakan layanan yang biasanya mengharuskan para nasabah untuk mengunjungi bank secara langsung. Dengan satu aplikasi yang menggabungkan internet banking dan mobile banking, aplikasi ini diyakini mampu untuk memberikan pelayanan yang baik kepada nasabah bank BRI. Lalu bagaimana cara aktivasinya? Sebelum aktivasi, terdapat sejumlah syarat yang ditentukan, seperti:
- Calon pengguna aplikasi harus sudah memiliki rekening sebelumnya. Rekening simpanan bisa berupa Tabungan BRI Simpedes, Tabungan BRI Britama, Tabungan Giro BRI, dan Tabungan BRI Junior.
- Calon pengguna aplikasi memiliki ATM yang masih aktif.
- Para calon pengguna mendaftarkan dirinya melalui bank atau ATM BRI untuk tahap awal dari layanan internet banking dan mobile banking.
Syarat-syarat yang ada tidaklah sulit, bukan? Nah, setelah Anda memenuhi semua syarat di atas, sekarang saatnya untuk mengaktivasi layanan tersebut. Mari simak langkah-langkah untuk aktivasi berikut.
- Langkah awal, Anda perlu mendaftarkan internet banking terlebih dahulu di ATM atau datang langsung ke unit kerja di mana Anda membuat rekening.
- Untuk bisa menikmati BRI Mobile, Anda bisa datang langsung ke bank dan nantinya proses aktivasi akan dipandu.
- Langkah selanjutnya setelah Anda berhasil mendaftarkan internet banking adalah mengakses internet banking (ib.bri.co.id) melalui ponsel, laptop atau komputer.
- Log in ke laman tersebut dan carilah ‘daftar BRI Mobile’. Klik pada menu tersebut.
- Lakukanlah semua yang diinstruksikan pada laman tersebut yang mencakup pengisian data pengguna, konfirmasi data pengguna, dan transaksi pun selesai.
- Logout dan tunggu pesan yang akan masuk ke ponsel berisi link download aplikasi.
- Setelah Anda mengunduhnya, bukalah aplikasi tersebut.
- Menu utama akan menampilkan sejumlah layanan seperti yang sudah disebutkan sebelumnya. Pilihlah internet BRI.
- Pilihlah aktivasi IB Mobile BRI.
- SMS berisi pemberitahuan bahwa akun sudah aktif akan dikirimkan ke ponsel Anda.
- Kini Anda sudah bisa menggunakan aplikasi hanya dengan memasukkan username yang dibuat saat registrasi di awal dan passwordnya.
Cara menggunakan aplikasi ini terbilang mudah. Mari ambil contoh cara transfer uang ke sesama bank BRI. Berikut langkah-langkahnya.
- Masuk ke aplikasi dan pilihlah menu dengan ikon huruf “e”.
- Masukkan username dan password Anda.
- Klik pada menu transfer.
- Pilih menu “transfer dalam bank”.
- Masukkan nomor rekening yand dituju dan nominal yang akan ditransfer.
- Pilih “kirim” dan muncullah informasi lengkap. Cek kembali dan pastikan sudah benar.
- Masukkan password dan pilih “kirim” untuk menyelesaikan. Di akhir, akan ditunjukkan bukti transfer. Anda bisa menyimpan atau mengambil tampilan gambar.
Untuk transfer ke bank lain, caranya juga tidak jauh berbeda seperti yang sudah disebutkan di atas. Semua layanan yang ada di aplikasi BRI Mobile sudah dirancang agar mudah digunakan oleh para penggunanya. Pada dasarnya, transaksi melalui aplikasi tidak jauh berbeda dari ATM atau unit kerja BRI, hanya saja dikemas supaya bisa dimanfaatkan kapanpun dan dimanapun. Selamat bertransaksi.
Sumber https://indoint.com/
0 comments:
Post a Comment