Home » » Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!

Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!

Posted by Droid Tech Media on Thursday, July 18, 2019


Wisata Kuliner Solo – Salah satu daya tarik dari Solo adalah keberadaan destinasi-destinasi wisata kuliner legendaris. Banyak traveler yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendaris Solo yang telah lama terkenal.





Penasaran apa saja tujuan wisata kuliner legendaris di Solo yang kerap menjadi serbuan para wisatawan? Yuk, intip berbagai destinasi wisata kuliner di Solo berikut:





Baca juga: 15 Tujuan Wisata Kuliner Malang Favorit





Destinasi Wisata Kuliner di Solo





1. Serabi Notosuman





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
ncc-indonesia.com




Bicara soal kuliner legandaris di Solo, nama Serabi Notosuman jelas wajib masuk ke dalam daftar. Destinasi wisata kuliner Solo yang telah ada sejak 1923 terkenal akan kelezatannya yang telah melegenda. Dibuat dengan resep dan metode yang masih sangat tradisional, Serabi Notosuman takkan pernah gagal memanjakan para pecinta kuliner yang berkunjung ke Solo.





Lokasi: Jl. Moh. Yamin No.28, Jayengan, Kec. Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah





2. Pecel Solo





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Pemerintah Kota Surakarta




Destinasi wisata kuliner khas Solo selanjutnya adalah Pecel Solo. Kuliner legendaris yang populer ini merupakan olahan nasi merah yang ditambahkan daun kenikir, daun pepaya, daun bayam, kembang turi, jantung pisang, dan disiram dengan sambal pecel yang memiliki perpaduan rasa manis dan pedas.





Jika Toppers ingin kuliner Solo ini, Toppers bisa mengunjungi Pecel Solo Resto yang buka pada pukul 08:00 – 16:00 dan 18:00 – 22:00.





Lokasi: Jl. Dr. Soepomo No 55, Mangkubumen, Jawa Tengah





3. Selat Solo Mak Lies





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Tribunnews




Salah satu kuliner di Solo yang tak boleh Toppers lewatkan adalah Selat Solo. Olahan panganan khs Solo ini sudah memiliki cita rasa lezat yang tak perlu diragukan. Selat Solo Mbak Lies merupakan salah satu tujuan wisata kuliner di Solo yang cukup populer akan menu Selat Solo-nya. Telah berdiri sejak 1987, tentu kualitas rasa dari destinasi wisata kuliner legendaris Solo ini sudah tak perlu lagi diragukan, bukan?





Lokasi: Jalan Veteran, Gg. 2 No.42, Serengan, Kec. Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah





4. Tengkleng Klewer Bu Edi





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Tribunnews




Pasar Klewer di Solo bukan hanya tempat berbelanja, namun tujuan wisata kuliner yang menarik di Solo. Di pasar ini terdapat kedai makan Tengkleng Bu Edi yang telah berdiri sekitar 40 tahun dan terkenal akan kelezatan sajian Tengkleng-nya. Untuk Toppers yang masih belum familiar dengan kuliner legendaris Solo ini, Tengkleng merupakan sajian sejenis gulai dari tulang kambing dengan kuah yang gurih.





Lokasi: PASAR KLEWER SOLO, Jl. DR. Radjiman, Kauman, Gajahan, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah





Baca juga: 15 Museum Yogyakarta Terbaik yang Wajib Kamu Kunjungi





5. Gudeg Ceker Bu Kasno





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Kompas




Meskipun terkenal sebagai makanan khas Yogyakarta, ternyata ada tempat makan di Solo yang sangat terkenal akan sajian Gudeg-nya, lho. Destinasi wisata kuliner Solo tersebut adalah Gudeg Ceker Bu Kasno. Namun, untuk bisa menikmati kelezatan kuliner Solo yang legendaris satu ini, Toppers hanya bisa menyantapnya dini hari karena kedai makan ini hanya buka pada pukul 2 subuh hingga 7 pagi.





Lokasi: Jalan Wolter Monginsidi No.41-43, Setabelan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah





6. Sambel Tumpang





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Tribunnews




Tujuan wisata kuliner di Solo selanjutnya ini sangat cocok jika Toppers merupakan penggemar panganan pedas. Warung Pecel Bu Kis mungkin terlihat layaknya warung pecel pada umumnya. Namun, warung ini menyajikan menu Sambel Tumpang yang sangat terkenal.





Meskipun tidak tergolong sambal yang sangat pedas, perpaduan rasa manis, gurih, dan pedas dari Sambel Tumpang sangat sedap untuk disantap bersama nasi hangat dan berbagai lauk yang disajikan di Warung Pecel Bu Kis.





Lokasi: JL. Gleges, Sriwedari, Laweyan, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah





7. Timlo Sastro





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Indo Pos




Berada di salah satu sudut dari Pasar Gedhe Kota Solo, warung makan Timlo Sasto yang telah buka sejak 1952 telah menjelma menjadi salah satu tujuan wisata kuliner di Solo yang sangat terkenal. Timlo Sastro sendiri merupakan kuliner olahan dari potongan hati ampela, telur pindang, sosis solo, yang disiram dengan kuah bening bercita rasa gurih.





Lokasi: Jl. Kapten Mulyadi No.8, Sudiroprajan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah





8. Soto Gading Solo





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Merdeka




Buat Toppers penggemar kuliner Soto, di Solo kamu bisa mencoba cicipi Soto Gading Solo, kuliner legendaris Solo yang terkenal akan kelezatannya. Untuk menambah nikmat Soto Gading Solo, berbagi lauk seperti sate uritan, telur puyuh, tempe goreng, hingga perkedel dan kerang bisa Toppers pilih untuk melengkapi sajian Soto Gading Solo yang legendaris ini.





Lokasi: Jln. Brigadir Jenderal Sudiarto No. 75 Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!




9. Sate Buntel Mbok Galak





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Java News Online




Berbeda dengan olahan sate pada umumnya, Sate Buntal Mbok Galak merupakan olahan sate yang dibuat dari daging kambing yang dicincang lalu di “buntel” atau dibungkus dengan lemak kambing sebelum kemudian dibakar hingga matang. Dengan keunikannya ini, tak heran banyak yang menjadikan Sate Buntel Mbok Galak sebagai salah satu destinasi wisata kuliner favorit di Solo.





Lokasi: Jln. Mangun Sarkoro No. 122, Banyuanyar, Kota Surakarta, Jawa Tengah





10. Nasi Liwet Wongso Lemu





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Good Indonesians Food




Telah berdiri sejak tahun 1950, Nasi Liwet Wongso Lemu merupakan destinasi wisata kuliner Solo yang tak pernah sepi pengunjung. Dengan berbagai pilihan lauk untuk melengkapi sajian Nasi Liwet, berwisata kuliner ke tempat ini takkan mengecewakan lidahmu.





Lokasi: Jl. Teuku Umar, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah





11. Soto Triwindu





Wisata kuliner Solo legendaris yang wajib Toppers cicipi selanjutnya adalah Soto Triwindu, sajian Soto khas Solo yang telah dijajakan sejak 1939. Meskipun telah berdiri sangat lama dan telah diteruskan dari generasi ke generasi, cita rasa lezat dari kuliner legendaris Solo satu ini tidak berubah dan masih sangat populer akan kelezatannya!





Lokasi: Teuku Umar, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah





12. Tahok Pak Citro





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Tribunswiki




Tahok merupakan kuliner khas peranakan yang cukup digemari. Di Solo sendiri, Tahok Pak Citro merupakan salah satu tujuan wisata kuliner di Solo yang kerap disambangi untuk menikmati segarnya sajian tahu lembut yang disiram dengan kuah jahe yang manis dan hangat. Selain Tahok Pak Citro, Tahok Pak Wagiman adalah tujuan wisata kuliner Tahok di Solo yang tak kalah terkenal.





Lokasi Tahok Pak Citro: Jl. Suryopranoto No.21, Kepatihan Wetan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah





Lokasi Tahok Pak Wagiman: Jl. Kapten Mulyadi No.76-70, Sudiroprajan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah





Baca juga: 25 Oleh-Oleh Khas Yogyakarta Terkenal paling Favorit





13. Es Dawet Bu Dermi





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Tribunnews




Pilihan kuliner legendaris Solo yang juga bisa menyegarkan dirimu dan menghilangkan dahaga lainnya adalah Es Dawer Bu Dermi. Tak cuma rasa Es Dawet yang sangat menyegarkan, harga yang terjangkau membuat tujuan wisata kuliner Solo satu ini tak pernah sepi pengunjung!





Lokasi: Pasar Gede Hardjonagoro, Jl. Jend. Urip Sumoharjo, Sudiroprajan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah





14. Es Gempol Pleret Pak Suhar





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Pemerintah Kota Surakarta




Jika Es Dawet Bu Dermi masih tak cukup, Toppers bisa mencoba Es Gempol Pleret. Kuliner Es tradisional yang terbuat dari tepung beras yang disirami dengan santan dan gula jawa ini kini sudah cukup sulit ditemukan. Namun Toppers tak perlu khawatir karena kamu masih bisa mencicipi segarnya kuliner ini di Warung Es Gempol Pak Suhar.





Lokasi: Jalan Dr. Wahidin (samping Masjid Tegalsari Solo), Kota Surakarta, Jawa Tengah





15. Gladag Langen Bogan





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Detik




Gladag Langen Bogan yang kerap disingkat menjadi Galabo adalah pusat wisata kuliner di Solo yang menjajakan berbagai menu-menu makanan khas Solo mulai dari Tengkleng, Wedang Ronde, hingga Sate Kere. Jika Toppers ingin menjelajahi beragam pilihan menu sajian khas Solo, tempat wisata kuliner di Solo satu ini bisa jadi pilihan yang tepat.





Lokasi: Jl. Mayor Sunaryo depan Beteng Trade Center Solo Jawa Tengah





16. Wedangan Pendhopo





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!
Sumber gambar: Pos Kota News




Destinasi wisata kuliner di Solo selanjutnya yang mampu memanjakan dirimu dengan beragan sajian kuliner khas Solo adalah Wedangan Pendopo. Tak hanya beragam menu khas Solo yang lezat, daya tarik dari tujuan wisata kuliner Solo ini adalah suasana tempatnya yang sangat klasik dimana Toppers bisa merasakan suasana Jawa tempo dulu di tempat ini.





Lokasi: Jalan Srigading I No. 7, Turisari, Kota Surakarta, Jawa Tengah





Baca juga: 12 Objek Wisata di Batu Malang paling Hits





Tak sedikit bukan rekomendasi wisata kuliner legendaris di Solo yang bisa Toppers cicipi saat berkunjung salah satu kota di Jawa Tengah ini. Untuk mulai petualangan kuliner di Solo, Toppers bisa mulai pesan tiket perjalanan baik kereta api ataupun tiket pesawat dengan mudah melalui aplikasi Tokopedia. Tak hanya itu, Toppers juga bisa lengkapi pelengkapan traveling untuk buat wisata kuliner di Solo semakin maksimal!





 yang menjadikan Solo tujuan liburan hanya untuk mencicipi berbagai ragam kuliner legendar Menjelajahi 16 Wisata Kuliner Solo yang Telah Melegenda!


Sumber https://dennypedia.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}