Developer: Codec Guide | |
OS: Windows | |
Lisensi: Freeware | |
Ukuran: 6MB |
Download Real Alternative – Real Alternative adalah solusi untuk memutar file-file RealMedia yang memiliki format .rm, .rv, .rmvb, rv, .smi, .rpm, .smil dan .ra pada komputer berbasis Windows. Software ini dikembangkan sebagai alternatif untuk pengguna yang tidak ingin menggunakan Real Player. Berbeda halnya dengan Real Player, Real Alternative hanya memuat sekumpulan codec dan sebuah pemutar video yang sederhana sehingga ukuran filenya pun lebih kecil.
Real Alternative juga lebih mudah diinstall daripada RealPlayer. Sebagai contoh, Real Alternative tidak memerlukan ruang harddisk yang besar, sedangkan RealPlayer tidak bisa diinstall jika ruang harddisk yang tersisa kurang dari 1,5 GB. RealPlayer juga membutuhkan akun Administrator untuk menjalankan prosedur instalasi, tidak seperti Real Alternative yang bisa diinstall hanya dengan mengkonfirmasi instalasinya melalui kotak dialog User Account Control (UAC) pada akun User.
Kegunaan Real Alternative
Real Alternative disediakan oleh Codec Guide secara cuma-cuma. Ada pula versi lainnya yaitu Real Alternative Lite yang tidak memuat software pemutar video di dalam installernya. Namun demikian, selisih ukuran file di antara keduanya sangat kecil. Lagipula, saat menginstall Real Alternative, pengguna diberi pilihan untuk tidak menginstall software pemutar video tersebut jika memang tidak diperlukan. Selain itu, komponen-komponen lainnya juga bisa dipilih saat instalasi. Contohnya seperti plugin RealMedia untuk beberapa browser seperti Opera, Google Chrome dan Mozilla Firefox.
Software pemutar video yang disertakan di dalam installer Real Alternative adalah Media Player Classic. Pemutar video ini sangat ringan tapi fitur-fiturnya tidak selengkap Media Player Classic Home Cinema, PotPlayer maupun VLC Media Player. Meskipun begitu, secara keseluruhan software ini sudah memadai untuk memutar video. Salah satu fiturnya juga memungkinkan pengguna untuk mengambil gambar dari video dan menyimpannya dalam format .jpg, .png atau .bmp.
Ada juga fitur untuk menyimpan video sebagai favorit. Dengan demikian video bisa diakses langsung dari dalam Media Player Classic tanpa harus melalui menu Open File atau membuka File Explorer. Uniknya, posisi video saat diputar juga akan diingat ketika disimpan sebagai favorit. Sebagai contoh, jika video berada pada menit kedua saat disimpan, maka nantinya video pun akan langsung diputar pada menit tersebut ketika dibuka kembali melalui menu Favorites.
Download Real Alternative
Sebagian besar perintah atau opsi di dalam Media Player Classic juga dapat diakses dengan menggunakan keyboard shortcut. Misalnya, tombol panah atas untuk memperbesar volume, tombol huruf O untuk membuka Options, tombol huruf B untuk menyembunyikan layar ke taskbar, dan lain-lain.
Akhir kata, jika anda hanya ingin memutar file-file RealMedia, maka Real Alternative adalah pilihan yang paling tepat buat anda. RealPlayer bisa menjadi alternatif kalau memang anda membutuhkan fitur-fitur tambahan seperti fitur untuk mengunduh video dan sebagainya. Download Real Alternative terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:
Sumber https://indoint.com/
0 comments:
Post a Comment