DokterSehat.Com – Interaktif, suka keramaian, dan mudah bergaul, apakah hal tersebut menggambarkan karakter diri Anda? Jika ya, maka Anda termasuk ke dalam orang-orang dengan kepribadian ekstrovert. Lantas, apa itu ekstrovert? Apa ciri-ciri ekstrovert? Apa saja mitos mengenai orang-orang berkepribadian ekstrovert?
Apa Itu Ekstrovert?
Ekstrovert adalah jenis kepribadian yang dipopulerkan oleh Carl Jung melalui bukunya Psychological Types. Selain ekstrovert, Jung yang merupakan seorang psikolog juga membagi tipe kepribadian ke dalam 2 (dua) jenis lainnya, yakni introvert dan ambivert.
Apabila introvert menggambarkan tipe kepribadian yang cenderung diam, pemalu, dan tidak suka dengan keramaian, maka yang terjadi pada mereka yang memiliki kepribadian ekstrovert adalah sebaliknya. Orang-orang ekstrovert justru membutuhkan interaksi dan keramaian sebagai ‘bahan bakar’ agar kehidupannya dapat berjalan baik dan tidak membosankan.
Ciri-Ciri Ekstrovert
Mereka yang bisa dikatakan sebagai ekstrovert dapat dikenali dengan mudah melalui sejumlah ciri-ciri. Nah, apakah teman, keluarga, atau mungkin Anda memiliki sifat-sifat seperti di bawah ini?
Berikut ciri-ciri ekstrovert yang perlu Anda ketahui.
1. Benci Sepi
Kontradiktif dengan pemilik kepribadian introvert, orang-orang ekstrovert justru ‘benci’ dengan yang namanya sepi. Jangan harap ada orang dengan kepribadian ekstrovert yang senang menyendiri di dalam rumah, menghindari keramaian dan interaksi sosial.
Sekali harus berada di rumah sendirian dan tidak melakukan apa-apa, maka biasanya itu tidak bertahan lama. Orang ekstrovert akan segera beranjak untuk mencari kegiatan di luar rumah, seperti mengajak teman untuk bertemu, atau sekedar jalan santai di sekitar rumah dan bersosialisasi dengan tetangga.
2. Tidak Bisa ‘Diam’
Ciri ekstrovert yang paling jelas selanjutnya adalah, mereka cenderung tidak bisa diam ketika sedang bersama orang lain. Misalnya sedang berkumpul dengan teman-temannya, maka orang ekstrovert akan paling dominan dalam berbicara.
Andaikan orang-orang di sekitarnya diam seribu bahasa, maka si ekstrovert ini akan berinisiatif untuk memecah sunyi di antara mereka.
3. Keramaian adalah Sumber Energi
Orang dengan kepribadian introvert menganggap keramaian adalah hal yang tidak menyenangkan bahkan berpotensi membuat mereka lelah dan stres. Alih-alih demikian, orang ekstrovert justru sangat senang dengan keramaian. Bagi mereka, keramaian adalah sumber energi yang dapat meningkatkan mood dan semangat untuk dapat melewati hari-hari.
4. Mudah Bersosialisasi
Manakala Anda (atau diri sendiri) bertemu orang baru lalu dengan mudahnya menjalin interaksi dengan orang tersebut selayaknya sudah berteman lama, maka ini menjadi pertanda bahwa Anda adalah orang dengan kepribadian ekstrovert.
Orang ekstrovert—tidak seperti orang introvert—memang secara psikologis memiliki social skill yang lebih baik. Mereka tak segan untuk memulai percakapan dan menjalin pertemanan dengan siapa saja meskipun baru bertemu untuk pertama kalinya. Kelebihan ini yang menjadikan si ekstrovert memiliki banyak relasi.
5. Impulsif
Jika orang introvert cenderung memikirkan segala sesuatunya, terutama saat berbicara atau akan mengambil suatu tindakan, maka orang ekstrovert cenderung impulsif atau spontan terhadap kedua hal tersebut. Jangan heran jika teman Anda yang seorang ekstrovert terkesan spontan dalam bertindak, dan ‘blak-blakan’ ketika berbicara.
6. Penuh Semangat
Salah satu cara mengenali orang ekstrovert dengan mudah adalah dengan melihat ekspresinya yang senantiasa ceria dan penuh semangat. Walaupun, bukan tidak mungkin Anda akan menemui si ekstrovert ini dalam keadaan sedih, murung, dan cenderung pendiam, yakni apabila mereka sedang dilanda masalah dalam hidupnya.
7. Penuh Percaya Diri
Mereka yang dilahirkan dengan pribadi ekstrovert adalah pribadi yang penuh dengan rasa percaya diri, berbanding terbalik dengan si introvert yang pemalu. Meskipun bukan tidak mungkin orang-orang introvert memiliki rasa percaya diri, tapi kadar kepercayaan diri orang ekstrovert sangat tinggi. Anda setuju?
8. Pembicara yang Ulung
Oleh karena rasa percaya diri yang tinggi tersebut, orang-orang ekstrovert memiliki skill berbicara yang mumpuni. Faktanya, orang ekstrovert memang lebih senang berbicara ketimbang orang introvert yang cenderung hanya menjadi pendengar dalam setiap percakapan.
Saat berbicara di depan umum, orang ekstrovert bisa ‘membius’ audiens-nya karena gaya bicara yang persuasif. Pada sesi diskusi, mereka yang ekstrovert cenderung dominan dibanding peserta diskusi lainnya.
9. Suka Bekerja Secara Tim
Ini juga menjadi pembeda antara ciri introvert dan ciri ekstrovert. Jika orang introvert lebih nyaman ‘menyendiri’ dalam menyelesaikan tugas-tugasnya, maka orang ekstrovert lebih suka apabila tugas dilakukan secara bersama-sama. Bagi mereka, bekerja sendiri hanya akan mengurangi semangat dan fokus yang bisa berimbas pada tidak maksimalnya pekerjaan yang dilakukan.
10. Tegas
Ini juga menjadi ciri ekstrovert yang mudah dikenali. Orang ekstrovert memiliki sikap yang tegas, baik saat bertindak maupun ketika hendak mengambil keputusan. Orang-orang ekstrovert memiliki kriteria pemimpin yang ideal karena sikapnya ini.
Mitos Ekstrovert yang Banyak Dipercaya
Kepribadian ekstrovert tak lepas dari sejumlah mitos atau anggapan umum (stereotype) di kalangan masyarakat. Namun, benarkah anggapan-anggapan tersebut? Berikut adalah mitos seputar kepribadian ekstrovert yang banyak dipercaya orang.
1. Ekstrovert Tidak Suka Kesendirian
Sifat ekstrovert yang tidak suka menyendiri memang benar adanya. Akan tetapi, bukan berarti orang dengan kepribadian ini tidak butuh waktu sendiri dalam hidupnya. Sebagai manusia pada umumnya, orang ekstrovert juga ada kalanya ingin memiliki ‘me-time’, terutama pada saat ia sedang menghadapi suatu masalah.
2. Ekstrovert Tetaplah Ekstrovert, pun Demikian dengan Introvert
Faktanya, tidak ada seseorang yang 100 persen ekstrovert atau introvert. Setiap orang pasti memiliki sisi ekstrovert maupun introvert di dalam dirinya. Hanya, di antara kedua jenis kepribadian tersebut, lebih cenderung ke mana sifat dan perilakunya. Bagaimana dengan Anda?
3. Ekstrovert Lebih ‘Senang’ Daripada Introvert
Mitos yang satu ini bisa dikatakan hanyalah sebuah mitos. Baik ekstrovert maupun introvert, keduanya punya definisi bahagianya masing-masing. Orang ekstrovert akan merasa senang ketika berada dalam keramaian dan banyak berinteraksi.
Sedangkan pada orang introvert, menyendiri dan tenggelam dalam dunianya sendiri adalah cara membahagiakan diri yang paling ideal.
4. Ekstrovert Bukan Pendengar yang Baik
Tidak juga. Justru sikap ekstrovert yang terbuka menjadikan mereka orang yang selalu siap, tak hanya mendengar, namun memberikan saran bagi siapa saja yang berbagi cerita dengannya. Jadi, jangan ragu untuk bercerita pada kawan atau pasangan Ekstrovert Anda, ya.
Itu dia penjelasan mengenai kepribadian ekstrovert yang perlu Anda ketahui. Dari ciri-ciri ekstrovert di atas, apakah kesemuanya menggambarkan tentang diri Anda? Semoga bermanfaat!
0 comments:
Post a Comment