Home » » 7 Penyebab Gatal dan Perih pada Mata

7 Penyebab Gatal dan Perih pada Mata

Posted by Droid Tech Media on Monday, March 18, 2019

mata-gatal-doktersehat

DokterSehat.Com -Mata bisa mengalami banyak gangguan mulai dari perasaan mengganjal seperti ada benda asing yang ada di dalamnya hingga terasa gatal. Setiap kondisi yang terjadi pada mata memiliki keunikan sendiri-sendiri dan gejalanya pun berbeda. Dengan mengetahui gejala dari gangguan mata khususnya mata gatal, kita akan tahu penyebab dan cara penanganannya yang tepat.

Selama ini kita cenderung menganggap gatal pada mata adalah hal biasa dan akan sembuh dengan sendirinya seiring dengan berjalannya waktu. Selain itu, kita juga selalu menganggap kalau semua penyakit pada mata adalah sama asalnya gejala yang ditimbulkan juga sama. Padahal ada karakteristik sendiri-sendiri yang harus kita perhatikan.

Penyebab gatal dan perih pada mata

Gatal dan perih pada mata disebabkan oleh banyak hal. Masing-masing penyebab memiliki karakteristik masing-masing, berikut selengkapnya.

  1. Iritasi dan zat yang ada di udara

Mata bisa menjadi gatal dan terasa tidak nyaman kalau sering terkena zat atau partikel dari udara. Asap sisa pembakaran, rokok, dan sejenisnya akan menyebabkan iritasi pada mata. Akhirnya Anda akan merasakan gatal dan tidak tahan untuk menggaruknya.

Kalau mengetahui ada asap entah itu dari sampah atau makanan, ada baiknya menyingkir terlebih dahulu. Terlebih kalau Anda sudah tahu kalau sering mengalami iritasi.

  1. Alergi musim

Di beberapa negara empat musim, beberapa orang akan mengalami alergi di mata akibat pergantian cuaca dan kondisi di sekitarnya. Misal alergi saat musim semi karena banyak bunga mekar dan benang sari terbang ke mana-mana. Selain itu juga bisa alergi musim panas yang menyebabkan mata cepat kering.

  1. Infeksi

Infeksi juga menyebabkan mata jadi sering gatal dan memerah. Beberapa jenis infeksi yang mudah menular biasanya muncul pada musim tertentu seperti musim panas. Jenis infeksi yang menyebabkan masalah pada mata adalah konjungtivitis. Infeksi ini agak berbahaya karena bisa menyebabkan gangguan penglihatan.

  1. Mata yang tegang

Terlalu sering bekerja di depan laptop bisa menyebabkan seseorang mengalami kekeringan pada mata. Mata yang kering akan cenderung gatal dan memerah. Gesekan antara kelopak dan bola mata menjadi lebih sering terjadi. Kondisi ini akan lebih parah kalau bekerja di ruangan yang panas atau berpendingin.

  1. Mata kering

Mata kering bisa terjadi karena kelenjar air mata tidak bisa menghasilkan cairan dalam jumlah banyak. Padahal air mata sangat dibutuhkan untuk membuat mata menjadi basah dan gesekan antara kelopak dan permukaan tidak besar. Kalau air mata tidak bisa dihasilkan kondisi mata kering akan terjadi.

Kondisi mata kering juga bisa disebabkan oleh beberapa masalah seperti obat antidepresan, obat untuk menurunkan tekanan darah, dan pil KB. Cara terbaik untuk mengatasi masalah ini adalah dengan sering menggunakan obat tetes mata kalau mata sudah terasa kering. Kalau Anda ingin menggunakan obat tetes mata harus tetap sesuai dengan anjuran dokter.

  1. Penggunaan lensa kontak

Seseorang yang mengalami masalah penglihatan seperti rabun jauh akan menggunakan kacamata atau lensa kontak. Dari dua pilihan itu beberapa orang lebih suka menggunakan lensa kontak karena lebih sederhana dan tidak mengganggu penampilan. Selain itu motif dan warna dari lensa kontak juga sangat beragam.

Meski penggunaan lensa kontak ini bisa membantu penglihatan, lensa harus segera dilepas setelah penggunaan beberapa jam. Selain itu lensa juga harus diberi cairan agar tidak kering. Kalau Anda menggunakan lensa terlalu banyak, yang akan terjadi pada mata adalah kekeringan dan muncul rasa gatal serta memerah.

  1. Iritasi kelopak mata

Kelopak mata memiliki rambut yang tumbuh melingkari mata. Kalau terjadi gangguan pada akar rambut seperti kelenjar minyaknya membengkak, kondisi bernama blepharitis akan terjadi. Akhirnya kelopak mata jadi membengkak dan memicu kondisi tidak nyaman seperti gatal yang berlebihan dan mata menjadi merah.

Kondisi ini kalau tidak segera diatasi bisa menyebabkan masalah yang lebih kronis. Masalah itu terdiri dari konjungtivitis sehingga menurunnya penglihatan dari seseorang, Masalah ini biasanya bisa diatasi dengan menggunakan antibiotik dan obat anti inflamasi.

Cara menjaga kesehatan mata

Kesehatan pada mata sebenarnya bisa dijaga dengan baik asal kita bisa melakukan beberapa hal di bawah ini.

  • Mengonsumsi buah dan sayuran yang bisa menjaga kesehatan mata. Terkadang kita mengabaikan nutrisi dari dalam dan hanya berfokus dari luar saja. Kalau dari dalam mata sudah dijaga dengan baik, berbagai gangguan tidak akan terjadi.
  • Saat berada di luar ruangan untuk bersepeda atau menggunakan sepeda motor selalu lindungi bagian mata. Kalau Anda sudah mengenakan helm mungkin tidak perlu kacamata. Namun, kalau helmnya tidak menutup mata ada baiknya menggunakan penutup mata agar tidak kotoran, debu, serangga, hingga bakteri masuk ke dalam mata.
  • Sebisa mungkin selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau menggunakan hand sanitizer agar selalu bersih dan higienis. Terkadang kita sering tidak sadar mengusap atau mengucek mata dengan tangan padahal sedang kotor.
  • Sebisa mungkin menghindari menatap layar ponsel atau laptop secara berlebihan. Kalau sudah 2-3 jam bisa dipakai istirahat dulu baru lanjut bekerja.
  • Jangan mudah mengusap atau mengucek mata kalau ada benda asing masuk ke dalam mata. Gunakan obat tetes atau sejenisnya agar tidak terjadi gesekan di kornea yang menyebabkan rasa sakit.

Inilah beberapa jenis gatal pada mata yang menyebabkan gangguan pada tubuh. Nah, beberapa jenis menyebabkan mata gatal di atas, adakah yang pernah Anda alami sebelumnya? Semoga setelah ini kita tidak akan mengalami gangguan pada mata dan bisa mencegahnya dengan baik.

 


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}