Home » » Konversi Satuan Data Internet, Dari Kilobyte Hingga Yottabyte

Konversi Satuan Data Internet, Dari Kilobyte Hingga Yottabyte

Posted by Droid Tech Media on Monday, January 28, 2019

Ponselgue.com | Bisa dibilang, internet saat ini menjadi salah satu kebutuhan mendasar bagi sebagian orang dalam melakukan segala sesuatu. Dengan menggunakan internet, setiap kegiatan sehari-hari pengguna tentunya akan sangat terbantu.


Jika berbicara mengenai jaringan internet, hal in tidak bisa lepas dari kuota dan juga kecepatan aksesnya.


Karena semakin banyak masyarakat yang mulai mengakses internet dalam kehidupannya, hal ini memunculkan budaya baru di masyarakat. Budaya yang sebelumnya dilakukan secara offline, kini mulai banyak bergeser ke arah online. Contohnya, masyarakat sekarang bisa berbelanja tanpa harus bertemu secara fisik dengan penjual, namun dilakukan melalui internet. Dengan menggunakan internet, memungkinkan hal ini bisa terjadi.


Baca juga :


Konversi Satuan Data Internet


 saat ini menjadi salah satu kebutuhan mendasar bagi sebagian orang dalam melakukan segala Konversi Satuan Data Internet, Dari Kilobyte Hingga Yottabyte


Sayangnya, pergeseran ini terkadang tidak diimbangi dengan pengetahuan yang dimiliki oleh masyarakat, terutama pelbagai hal mendasar terkait internet. Misalnya saja konversi satuan data kuota internet yang dimilikinya.


Contohnya, biasanya penyedia layanan internet menawarkan konektivitas internet dalam bentuk paket kuota dengan satuan GB, tetapi rinciannya menggunakan MB. Tidak sedikit masyarakat yang bingung bagaimana membaca detail kuota yang dimilikinya.


Sama seperti kecepatan internet, kuota internet juga menggunakan satuan bit dan byte (Indonesia : bita). Satuan ini merupakan satuan umum yang digunakan untuk mengukur data dalam komputasi.


Bit (biasanya ditulis dengan huruf b kecil) adalah kependekan dari binary digit (digit biner) yang merupakan satuan terkecil dari data komputasi. Sementara Bita (ditulis dengan huruf B besar) merupakan satuan yang lebih besar, karena merupakan kumpulan dari delapan bit.


Bit atau Byta mempunyai tingkat dengan konversi yang berbeda dengan dengan penggunaan tingkatan di ilmu matematika. Jika dalam konversi matematika satuan 1 Kg sama dengan 1000 gram, maka untuk satuan komputer yang menunjukkan 1 KB sama dengan 1024 B.


Hal ini disebabkan karena satuan di sistem data komputasi menggunakan bilangan biner. Di dalamnya memiliki kelipatan 2 pangkat n x 10. Misalnya, 1 KB akan sama dengan 2 pangkat 1 x 10 B, dan jika dihitung akan hasilnya adalah 1024 B.


Nah, berikut ini tabel lengkap konversi satuan data pada sistem komputasi:






































1 YB (Yottabyte)1024 ZB
1 ZB (Zettabyte)1024 EB
1 EB (Eksabyte)1024 PB
1 PB (Petabyte)1024 TB
1 TB (Terabyte)1024 GB
1 GB (Gigabyte)1024 MB
1 MB (Megabyte)1024 KB
1 KB (Kilobyte)1024 B

Nah, demikianlah ulasan singkat mengenai konversi satuan data yang digunakan dalam sistem komputasi. Satuan data diatas juga digunakan untuk satuan penyimpanan, kuota internet, kecepatan akses internet, maupun yang lainnya.




Sumber https://indoint.com/


0 comments:

Post a Comment

Popular Posts

Blog Archive

.comment-content a {display: none;}