DokterSehat.Com – Memilih warna cat kamar tidur ternyata tidak boleh sembarangan, lho. Menyesuaikan warna cat kamar dengan warna kesuaan Anda belum tentu menghasilkan cat kamar yang baik untuk kesehatan. Memang seperti apa sih warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan? Simak tipsnya berikut ini, yuk!
Tips Menciptakan Kamar Tidur yang Nyaman
Sebelum mengetahui warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan, ketahui lebih dulu tips menciptakan kamar tidur yang nyaman berikut ini. Kamar yang nyaman tentunya memiliki interior yang di desain secara matang, termasuk pemilihan warna cat dan furniture yang sesuai. Berikut adalah beberapa tips yang bisa diterapkan untuk menciptakan kamar yang nyaman.
- Pilih warna yang memiliki kesan menenangkan sehingga tidak membuat Anda terus terjaga dan justru mengalami insomsia.
- Memberikan kesan luas, meskipun sebenarnya ruangan memiliki ukuran yang tidak terlalu besar.
- Pilih padanan yang tepat antara warna cat dan furniture yang ada di kamar. Pilihan warna netral yang cocok dengan segala warna akan lebih baik.
- Jangan terlalu banyak menumpuk barang di dalam kamar. Pilihlah barang yang fungsional dan memang dibutuhkan di kamar.
Pilihan Warna Cat Kamar Tidur yang Baik untuk Kesehatan
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, salah satu kunci kamar tidur yang nyaman ada pada pemilihan catnya. Tentu saja, warna cat kamar tidur adalah warna yang akan mendomonasi kamar Anda, sehingga sebaiknya tidak dipilih sembarangan.
1. Biru
Warna biru, terutama warna biru muda adalah salah satu warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan. Pasalnya warna biru dianggap seperti air dan bersifat menenangkan. Maka dari itu warna biru muda paling banyak dipilih sebagai warna cat kamar.
Warna yang menenangkan akan membuat sesorang lebih rileks dan tidak mudah terserang insomnia atau gangguan tidur.
2. Hijau
Jika warna biru menggambarkan air, warna hijau juga memiliki sifat alami menggambarkan alam. Sama halnya seperti warna biru, warna hijau juga menenangkan dan baik untuk digunakan sebagai warna cat kamar. Suasana sejuk akan tercipta berkat warna ini.
3. Abu-abu muda
Warna cat kamar yang baik untuk kesehatan selanjutnya adalah warna abu-abu muda. Warna yang berasal dari gabungan warna putih dan hitam ini dapat memberikan kesan kamar yang hangat dan nyaman sehingga sangat cocok sebagai tempat beristirahat.
4. Hijau atau biru keabuan
Warna abu-abu memang merupakan gabungan antara warna hitam dan putih, tapi beberapa di antaranya juga memiliki nuansa kehijauan atau kebiruan. Keduanya juga bisa menjadi pilihan warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehayan karena sama-sama dapar menciptakan rasa nyaman yang Anda inginkan.
5. Tosca
Tosca merupakan gabungan dari warna hijau dan biru. Warna ini bisa menjadi pilihan Anda jika merasa bosan dengan warna biru atau hijau saja. Selain kesan nyaman, warna tosca juga memiliki kesan yang ceria sehingga dapat membangkitkan mood.
6. Ungu muda
Warna lain yang menjadi warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan adalah warna ungu muda. Warna ini terlihat menyenangkan dan hangat. Warna ungu muda akan sangat cantik dipadukan dengan warna putih dan warna ungu yang lebih tua atau ungu bernuansa merah muda.
7. Putih
Warna putih juga termasuk ke dalam warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan. Warna universal ini dapat mengesankan ruangan menjadi lebih luas, sehingga kamar tidur pun menjadi lebih nyaman.
Sayangnya warna putih memiliki kelemahan yaitu sering kali dianggap monoton dan membosankan. Maka dari itu, padukanlah tembok yang putih dengan furniture berwarna lain. Bisa dipadukan dengan furniture nuansa kayu atau bisa dengan furniture dengan nuansa warna lembut.
8. Krem
Warna krem pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan putih, tapi meskipun mirip tentunya kesan monotonnya sudah tidak terlihat sama sekali. Warna ini juga sama seperti putih yang dapat memberikan kesan ruang yanh lebih luas sehingga kamar menjadi nyaman untuk tidur.
9. Coklat muda
Bukan tanpa alasan warna coklat muda dipilih sebagai warna cat kaamr tidur yang baik untuk kesehatan dibandingkan dengan warna coklat tua. Warna coklat muda termasuk warna yang membuat nyaman, sedangkan warna coklat tua cenderung membuat seseorang lebih malas sehingga kurang bersemangat ketika memulai hari.
10. Kuning
Tahukah Anda bahwa warna kuning dapat membangkitkan mood seseorang? Hal ini lah yang membuat warna kuning patut menjadi pilihan salah satu warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan.
Saat bangun di pagi hari, warna kuning dapat membantu Anda memulai hari dengan lebih bersemangat. Warna ini juga tentunya akan menghindarkan Anda dari stres. Pilihlah warna kuning yang paling lembut sehingga tidak membuat Anda bersemangat berlebihan pada malam harinya.
Pada dasarnya belum terdapat studi lebih lanjut tentang warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan. Jadi efek warna pada setiap orang mungkin dapat berbeda-beda. Meskipun begitu, pilihlah warna yang paling membuat Anda tenang dan nyaman sehingga Anda tidak mengalami gangguan tidur dan kesehatan pun tidak akan terganggu.
Warna sangat berkaitan dengan selera sehingga setiap orang tentu memiliki pilihan yang berbeda-beda. Jika warna yang Anda sukai tidak termasuk pada warna yang dapat menciptakan rasa tanang dan nyaman, siasati dengan pemilihan ornamen kamar lainnya. Warna yang lebih tenang bisa mendomonasi, tapi bukan berarti tidak boleh ada warna-warna lain yang bisa menghidupkan kamar.
0 comments:
Post a Comment